Diet ketat berpadu olahraga teratur adalah kunci langsing ideal jangka panjang. Jika belum berhasil mewujudkannya, pilihan busana berpadu riasan bisa menjadi siasat jitu menampilkan efek langsing secara instan.
Berikut lima trik memilih busana dan menerapkan riasan demi mewujudkan tampilan langsing dalam sekejab:
1. Motif vertikal
Fakta klasik kalau motif vertikal menimbulkan efek melangsingkan. Terutama bagi Anda yang memiliki pinggul agak besar. Motif garis vertikal bisa membuat tubuh terlihat lebih panjang. Apalagi ketika dipadukan dengan sepatu tumit tinggi, akan menimbulkan ilusi tubuh yang lebih ramping secara instan.
2. Rapikan alis
Mungkin terdengar aneh, tetapi wanita dengan alis yang rapi, wajahnya akan terlihat lebih langsing dan elegan. Tetapi hati-hati dalam menata alis jangan sampai terlalu tipis, karena berefek membuat wajah terlihat lebih besar.
3. Eye shadow warna natural
Hindari warna-warna cerah untuk mata, karena membuat wajah terlihat lebih berisi. Sebaliknya, gunakan warna natural seperti coklat muda atau gradasi pink kulit. Ini akan membuat wajah terlihat lebih tirus dan alami.
4. Jins model boot cut
Potongan jins yang tepat adalah kunci membuat tubuh bagian bawah terlihat lebih langsing. Pastikan model dan ukuran jins tepat sesuai bentuk tubuh. Jika Anda mencoba untuk terlihat lebih kurus, pilih yang model boot cut. Bagian yang melebar dibawah akan menciptakan kesan lebih ramping di area paha.
5. Gunakan pakaian dalam yang tepat
Pastikan selalu menggunakan pakaian dalam yang tepat baik bra maupun celana dalam. Jika memang ingin terlihat lebih berbentuk, gunakan saja body shaper. Bukan hanya menonjolkan lekuk tubuh, tetapi postur tubuh juga akan lebih terjaga.
EmoticonEmoticon