PERANAN ADVERTISING YANG EFEKTIF DALAM USAHA MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PADA PERUSAHAAN ROKOK “KEBAYAK” NGANJUK

BAB I

PENDAHULUAN


A. Latar Belakang Masalah

Dewasa
ini perkembangan dunia usaha menciptakan persaingan yang sangat kuat, dimana setiap perusahaan diharuskan untuk berusaha dan dapat menguasai pasar yang seluas-luasnya agar dapat mencapai tujuan yang diinginkan perusahaan. Dalam perkembangan dunia usaha ini perusahaan dituntut untuk menampilkan produk yang terbaik dan dapat memenuhi daya beli konsumen. Oleh sebab itu perusahaan harus melaksanakan pola pada manajemen yang profesional dalam operasi perusahaan. Sehingga perusahaan akan dapat mencapai tujuan dan kelangsungan perusahaan akan tetap berjalan. Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan meningkatkan volume penjualan. Untuk itu diperlukan suatu strategi yang dilakukan oleh perusahaan yaitu dengan menggunakan peranan advertising yang efektif.

Untuk memperoleh hasil yang diinginkan maka advertising harus dilaksanakan dengan sepenuhnya dalam arti media serta sarana yang digunakan untuk advertising harus sesuai dengan produk yang dihasilkan. Apabila hal ini dilaksanakan dengan baik, maka pihak perusahaan dapat mencapai target penjualan yang ditetapkan.

Apabila kegiatan advertising tersebut tidak dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dalam arti pemilihan media dan sarana yang kurang tepat, maka pihak perusahaan akan rugi karena advertising tersebut tidak akan mengenai sasaran dan tidak berfungsi sebagaimana yang diharapkan. Hal ini akan berpengaruh terhadap volume penjualan yang ditetapkan. Demikian juga apabila perusahaan tidak bisa melaksanakan kegiatan advertising, maka produk yang dihasilkan oleh perusahaan kurang dikenal oleh konsumen, akibatnya perusahaan kurang mempunyai konsumen yang akan memakai produk yang dihasilkan oleh perusahaan. Yang pada akhirnya volume penjualan tidak sesuai dengan tujuan perusahaan.

Jika dikaitkan dengan volume penjualan, maka advertising mempunyai pengaruh terhadap peningkatan volume penjualan suatu perusahaan. Hal ini merupakan tantangan baik pihak perusahaan untuk mengadakan kegiatan advertising yang efektif. Selain itu kegiatan advertising ini juga sebagai alat untuk bersaing dengan perusahaan sejenis. Bila perusahaan ingin produknya bisa bersaing di pasar, maka salah satu kegiatan pemasaran yang harus dilaksanakan dengan sepenuhnya adalah advertising. Sebagaimana yang diharapkan perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk, untuk meningkatkan jumlah penjualan maka perlu suatu tindakan yang lebih efektif melalui pelaksanaan advertising.


Perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk merupakan perusahaan yang memproduksi rokok. Produksi rokok ini mengandalkan kualitas dan mutu dari perpaduan antara rasa tembakau, cengkeh, dan saos dari rokok tersebut. Dalam menjalankan aktivitasnya, perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk menghadapi permasalahan pada pemasaran hasil produksi, yaitu terbatasnya media dan sarana advertising yang dilakukan perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk selama ini adalah pembagian kalender, stiker label, serta kertas pembungkus yang digunakan oleh perusahaan.

Pemakaian media advertising ini kurang dapat menjangkau konsumen, karena media kalender, stiker dan kertas pembungkus. Jangkauannya hanya terbatas pada pedagang dan pelanggan.

Oleh karena itu penulis mengambil suatu kesimpulan berdasarkan latar belakang masalah bahwa Kurangnya Peranan Advertising yang Efektif Dalam Usaha Meningkatkan Volume Penjualan pada Perusahaan Rokok “Kebayak” Nganjuk.

B. Permasalahan

Dalam melaksanakan aktivitasnya, setiap perusahaan akan menjumpai suatu masalah atau rintangan. Masalah-masalah tersebut dapat menghambat jalannya perusahaan dan hal ini harus segera diantisipasi agar tujuan perusahaan dapat tercapai tidak terkecuali perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk mengalami permasalahan yang dirumuskan yaitu:

“Bagaimana peranan advertising yang efektif agar volume penjualan dapat di tingkatkan”.


C. Tujuan Penelitian

Adalah merupakan sasaran yang akan dicapai dalam melaksanakan penelitian.

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui sebab, akibat dan masalah dari advertising yang diterapkan oleh perusahaan dalam meningkatkan volume penjualan dan hasil penjualan.

2. Ingin mengetahui pengaruh dan hubungan advertising dengan volume penjualan pada perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk.

3. Untuk mencari solusi pemecahan masalah advertising pada perusahaan rokok “Kebayak” Nganjuk guna meningkatkan volume penjualan.


D. Kegunaan Penelitian.

Adapun kegunaan atau manfaat suatu penelitian adalah sebagai berikut:

1. Sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan suatu langkah-langkah yang diambil di dalam memecahkan suatu masalah.

2. Sebagai dasar atau bahan pertimbangan bagi pimpinan perusahaan di dalam pengambilan suatu keputusan dan kebijaksanaan dalam usaha mengatasi suatu masalah yang di hadapi perusahaan, terutama tentang pentingnya advertising.

3. Untuk menambah khasanah bacaan ilmiah sebagai bahan perbangdingan dalam penelitian berikutnya antara pengetahuan teori dengan praktek yang ada di lapangan.


EmoticonEmoticon